Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pemerintahan napoleon I yang menjadikan saudara-saudaranya menjadi penguasa

Pemerintahan napoleon I yang menjadikan saudara-saudaranya menjadi penguasa 

Napoleon Bonaparte lahir di Ajaccio (Pulau Corcica) tahun 1769. Setelah tamat dari sekolah militer di Brienne ia menjadi letnan artiler (1785). Melalui kariernya sebagai militer ia berhasil menjadi Kaisar Perancis dan membangun dinasti baru yang disebut Bonaparte (1804). Ia wafat dalam pembangunan di Sint.

Pemerintahan Napoleon I.

Napoleon I adalah seorang diktator militer. Ia memerintah menurut pendapatnya yang ditangkap baik dan wajib diturut oleh bawahannya. Cara-cara militer yang keras dan tegas dilaksanakan dan demokrasi dikesampingkan.

Pemerintahan napoleon I yang menjadikan saudara-saudaranya menjadi penguasa

Sebagai anak revolusi Perancis ia menjalankan liberalisme yang memberikan kebebasan dalam beragama, perdagangan, pendidikan dan pengajaran, memberikan hak persamaan dalam undang-undang dan menghapuskan feodalisme sebagai struktur pemerintahan lama yang desentralistis.

Tindakannya itu merupakan lanjutan yang telah dirintis pada masa Consulat. Sebagai seorang kaisar ia menjalankan politik dinasti, yaitu politik untuk melestarikan keturunannya sebagai raja Perancis. Karena itu, ia menceraikan istrinya yang pertama bernama Josephine de Beauharnais yang tidak memberikan putra.

Kemudian Napoleon, kawin dengan Maria Louis dari Austria yang dapat memberikan putra. Putra tunggal tersebut diberi nama Napoleon II dan diangkat menjadi raja Roma (1811 -1832). Untuk memperoleh dukungan yang kuat dalam negeri, Napoleon membentuk bangsawan-bangsawan baru, maarshlak-maarshlak yang megah dan kehidupan istana yang sangat mewah.

Untuk memperkuat politik dinastinya, Napoleon mengangkat saudara-saudaranya menjadi raja di luar Perancis. Joseph Bonaparte menjadi raja Napels kemudian Spanyol, Louis Bonaparte menjadi raja Belanda dan mengirimkan Daendels sebagai gubernur jenderal ke Indonesia, Jerome menjadi raja Westphalia (Jerman) dan Murat ipar Napoleon dijadikan raja Napels menggantikan Joseph. Politik dinasti di luar negeri tersebut sejalan dengan cita-cita Napoleon untuk menjadikan Perancis negara utama dan mewujudkan Eropa sebagai federasi di bawah Perancis.

Baca selanjutnya di bawah ini

Post a Comment for "Pemerintahan napoleon I yang menjadikan saudara-saudaranya menjadi penguasa"