Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Seni lukis zaman renaissance dan nama-nama seniman besar

Seni lukis zaman renaissance dan nama-nama seniman besar 

Seni lukis zaman renaissance dan nama-nama seniman besar - Renaisans ialah suatu periode sejarah yang mencapai titik puncaknya kurang lebih pada tahun 1500. Perkataan ''renaisans'' berasal dari bahasa Prancis Renaissance yang artinya adalah ''lahir kembali'' atau ''kelahiran kembali''. Yang dimaksudkan, biasanya ialah kelahiran kembali budaya klasik terutama budaya Yunani Kuno dan budaya Romawi Kuno. Namun pada zaman sekarang, hal ini bisa menyangkut segala hal.

Masa ini ditandai oleh kehidupan yang cemerlang di bidang seni, pemikiran maupun kesusastraan yang mengeluarkan Eropa dari kegelapan intelektual abad pertengahan. Masa Renaissance bukan suatu perpanjangan yang berkembang secara alami dari abad pertengahan, melainkan sebuah revolusi budaya, suatu reaksi terhadap kakunya pemikiran serta tradisi abad pertengahan.

a. Pengertian Renaissance.

Dilihat dari definisinya, kata ''renaissance'' menyiratkan sebuah pembangunan kembali atau kebangkitan. Periode yang dikenal sebagai Renaissance dipandang sebagai penemuan kembali cerahnya peradaban Yunani dan Romawi (yang dianggap sebagai ''klasik'') ketika keduanya mengalami masa keemasan.

Faktanya, sekalipun semasa Renaissance banyak orang membaca kesusasteraan klasik dan mempertimbangkan kembali pemikiran klasik, esensi yang sebenarnya dari renaissance adalah lahirnya banyak pembaharuan maupun penciptaan. Universitas tumbuh menjamur di seantro Eropa, dan penyebaran gagasan tiba-tiba muncul serempak.

Seni lukis zaman renaissance dan nama-nama seniman besar

b. Sejarah Renaissance.

Renaissance pertama kali diperkenalkan di Eropa Barat, dikawasan Italia. Hal ini dipicu kekalahan tentara salib dalam perang suci. Kekalahan tersebut membuat para pemikiran dan seniman menyingkir dari Romawi Timur menuju Eropa Barat. Mereka menyadari telah dimulainya masa mesiu peledak dan untuk menguasai teknologi tersebut mereka harus melepaskan diri dari pengaruh mistisisme zaman pertengahan dengan kembali kepada sains zaman klasik yang sebelumnya dilarang karena dianggap pelanggaran terhadap misi ketuhanan.

Perkembangan pertama renaissance terjadi di kota Firenze. Keluarga Medici yang memiliki masalah dengan sistem pemerintahan kepausan menjadi penyongko keuangan dengan usaha perdagangan di wilayah Mediterania. Hal ini membuat para intelektual dan seniman memiliki kebebasan besar karena tidak lagi perlu memikirkan masalah keuangan dan mendapatkan perlindungan dari kutukan pihak gereja.

Keleluasaan ini didukung oleh tidak adanya kekuasaan dominan di Firenze. Kota ini dipengaruhi secara bersama oleh bangsawan dan pedagang. Dengan kebebasan besar itu, seniman bisa berkumpul dan mendirikan gilda-gilda seni yang mengangkat nama banyak seniman terkenal. Melalui gilda ini, seniman mendelegasikan pekerjaan, bekerja sama, hingga mendidik bakat-bakat baru.

Di zaman ini para cerdik pandai dan seniman mendapat penghargaan yang tinggi dari masyarakat. Karya-karya seni rupa yang sebelumnya memusatkan diri pada karya yang bersifat pemujaan kepada keagungan Tuhan, mulai berkembang kepada objek manusia dan alam.

Renaissans kerap diartikan sebagai kebebasan berpikir dan kebebasan meneliti apa saja yang ada di dunia ini, lalu diungkapkan dalam bentuk karya seni. Tokoh seni rupa Renaisans yang terkenal antara lain Leonardo da Vinci (1452-1519), Michael Angelo (1475-1564), dan Raphael Santi (1483-1520).

c. Seniman Besar pada masa Renaissance.

  • Albrecht Duhrer (1471-1528).
  • Donatello.
  • Ghirlandaio.
  • Desiderius Eramus (1466-1536).
  • Hans Holbein (1465-1506).
  • Hans Memling (1430-1495).
  • Hieronymus Bosch (1450-1516).
  • Josquin de Pres (1445-1521).
  • Leonardo da Vinci (1452-1519).
  • Lucas Cranach (1472-1553).
  • Michaelangelo Bounarruti (1475-1564).
  • Perugino (1446-1526).
  • Raphael (1483-1520).
  • Sandro Botticelli (1444-1510).
  • Tiziano Vecelli (1477-1526).

Post a Comment for "Seni lukis zaman renaissance dan nama-nama seniman besar"